JudulAnalisis Kesulitan Mahasiswa Dalam Pemahaman Mendengarkan Pada Mahasiswa Semester Dua Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Tadulako |
Nama: FITRIANI |
Tahun: 2025 |
Abstrak ABSTRAK Fitriani, A12118085. “ An Analysis of Students’ Difficulties in Listening Comprehension Among the Second Semester Students of English Education Study Program Tadulako University”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris. Jurusan Bahasa dan Seni. FKIP Universitas Tadulako, pembimbing (1) Nadrun (2) Desrin Lebagi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesulitan dan faktor yang dihadapi mahasiswa semester II program studi pendidikan bahasa Inggris di Universitas Tadulako, penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dan kuesioner sebagai instrumen penelitian. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi mahasiswa dalam pemahaman mendengarkan seperti kesulitan siswa terkait dengan materi mendengarkan, dimana banyak siswa yang mengindikasikan bahwa siswa merasa kesulitan jika menemukan kosakata yang tidak familiar sebanyak 73,3?n panjang materi percakapan dan memiliki tata bahasa yang rumit, keduanya memiliki persentase yang sama yaitu 66,7%. Sedangkapn untuk sikap dan latar belakang pengetahuan siswa, dimana siswa kesulitan dalam menangkap makna kalimat ketika penutur asli mengucapkan sebuah kata yang berhubungan dengan kata lainnya sebanyak 83,35 dan untuk kesulitan menangkap bunyi kata yang sesuai sebanyak 66,7%. Dan untuk yang terakhir adalah kesulitan yang paling berpenngaruh yang dihadapi oleh siswa yang berkaitan dengan pembicara dengan pengaturan fisik, yaitu siswa kehilangan konsentrasi jika rekaman buruk, suara tidak jelas karena peralatan yang buruk, suara tidak jelas karena kualitas pemutar CD yang buruk, dan hasil dari ketiga kesulitan tersebut memiliki persentase yang sama sekitar 96,7?n kesulitan untuk memahami ketika pembicara terlalu cepat sebanyak 90%. Kata Kunci: Kesulitan Siswa, Pemahaman mendengarkan |