Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH METODE STORYTELLING TERHADAP KEMAMPUAN MENYIMAK DAN BERBICARA ANAK DI KELOMPOK B TK NEGERI PEMBINA PALU
Nama: NISRINA FADHILLAH
Tahun: 2020
Abstrak
ABSTRAK Nisrina Fadhillah. A 112 18 010. 2020. Pengaruh Metode Storytelling Terhadap Kemampuan Menyimak dan Berbicara Anak di Kelompok B TK Negeri Pembina Palu. Tesis, program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Program Pascasarjana, Universitas Tadulako. Pembimbing: (1) I Gusti Ketut Alit Suputra (2) H. Gazali Lembah. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pengaruh metode storytelling terhadap: (1) kemampuan menyimak, dan (2) kemampuan berbicara anak di kelompok B TK Negeri Pembina Palu. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen, dengan sasaran anak kelompok B di TK Negeri Pembina Palu. Subjek penelitian sebanyak 40 anak, terdiri atas 20 anak sebagai kelompok eksperimen dan 20 anak sebagai kelompok kontrol yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Kelompok eksperimen diberikan perlakuan metode storytelling, sedangkan kelompok kontrol diberi perlakuan metode ceramah. Instrumen pengumpulan data adalah lembar observasi. Data penelitian ini diperoleh dari hasil observasi pada saat sebelum dan sesudah pembelajaran. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dan diuji dengan statistik uji-t untuk melihat perbedaan antara kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol. Hasil penelitian: Pertama, ada pengaruh yang signifikan dari metode storytelling terhadap kemampuan menyimak anak di kelompok B di TK Negeri Pembina Palu. Nilai signifikansi sebesar 0,020. Kedua, ada pengaruh yang signifikan dari metode storytelling terhadap kemampuan berbicara anak. Nilai signifikansi sebesar 0,011. Hasil tersebut menunjukkan bahwa metode storytelling berpengaruh terhadap kemampuan menyimak dan berbicara anak di kelompok B TK Negeri Pembina Palu. Kata Kunci: Metode Storytelling, Kemampuan Menyimak, Kemampuan Berbicara.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up