Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS KESALAHAN PENGGUNAAN EJAAN DALAM PENYUSUNAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) GURU SEKOLAH DASAR KECAMATAN ULUJADI
Nama: YANIS MEN LANTUBA
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK YANIS MEN LANTUBA 2019.“Analisis Kesalahan Penggunaan Ejaan dalam Penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Guru Sekolah Dasar Kecamatan Ulujadi”.Tesis Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Indonesia. Pascasarjana, Universitas Tadulako. Pembimbing (1) Dr.H.Gazali Lembah,M.Pd, Pembimbing (II) Dr. Yunidar Nur,M.Hum Permasalahan utama dalam penelitian ini ada dua yaitu (1) bagaimana bentuk-bentuk kesalahan ejaan dan tanda baca dalam penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) guru sekolah dasar Kecamatan Ulujadi?, (2) fakto penyebab kesalahan ejaan dan tanda baca dalam penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) guru sekolah dasar Kecamatan Ulujadi. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk kesalahan ejaan dan tanda baca dalam penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) guru sekolah dasar Kecamatan Ulujadi dan faktor penyebab kesalahan ejaan dan tanda baca dalam penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) guru sekolah dasar Kecamatan Ulujadi.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, yaitu penelitian yang memaparkan dan menyajikan data yang akurat tentang kesalahan penggunaan ejaan dan tanda baca serta berusaha memberikan petunjuk atau ketentuan sesuai kaidah ejaan Bahasa Indonesia. Pengumpulan datanya dilakukan melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara.Hasil penelitian menunjukan bahwa kesalahan dalam penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran guru sekolah dasar Kecamatan Ulujadi yaitu kesalahan penggunaan huruf kapital, kesalahan penggunaan huruf kecil, kesalahan penggunaan kata, dan kesalahan penggunaan tanda baca. Adapun penyebab terjadinya kesalahan penggunaan ejaan dalam penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) guru sekolah dasar Kecamatan Ulujadi yakni:Kesatu, Kurangnya pemahaman kaidah-kaidah kebahasan yang disebut faktor kompetensi. .Kedua, kurangnya pengawasan serta pengoreksian dari kepala sekolah tentang rencana pelaksanaan pembelajaran terhadap guru.Ketiga, kurangnya kegiatan pelatihan dari dinas pendidikan terhadap guru-guru sekolah dasar. Keempat, tidak adanya buku panduanpenyusunanrencana pelaksanaan pembelajaran sekolah dasar.Kelima, tulisan serta kaidah-kaidah tidak menjadi prioritas dalam penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran, yang terpenting adalah isi dari RPP itu sendiri sehingga guru-guru tidak memperhatikan kaidah-kaidah penulisan. Untuk mencapai penggunaan ejaan dalam penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), diperlukan komitmen dari semua pihak untuk melakukan perbaikan. Kata kunci: Analisis, kesalahan ejaan, RPP

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up