Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulREPRESENTASI NILAI DALAM LIRIK LAGU GENDING RARE SUKU BALI DI DESA ASTINA (KAJIAN HERMENEUTIKA)
Nama: RASTI ROSALINI
Tahun: 2024
Abstrak
Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana representasi nilai dalam lirik lagu Gending Rare suku Bali di Desa Astina? Penelitian ini bertujuan untuk medeskripsikan representasi nilai dalam lirik lagu Gending Rare suku Bali di Desa Astina. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Dalam pengumpulan data, peneliti melakukan pengamatan terhadap lirik lagu. Sebagai teknik tambahan, peneliti mewawancarai pelantun lagu untuk menggumpulkan data. Selanjutnya untuk menganalisis data, penulis memulai proses reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil dan analisis data tentang representasi nilai dalam lirik lagu Gending Rare suku Bali di Desa Astina ( kajian hermeneutika), maka penulis dapat menyimpulkan bahwa terdapat bentuk nilai sosial, budaya, religius, moral, ekonomi, politik dalam lirik lagu Gending Rare suku Bali. Selain itu juga terdapat pesan sosial, dan moral. Dari lima lagu yang sudah diteliti terdapat pesan yang belum di peroleh yaitu pesan religius, ekonomi, politik, dan budaya. Kata kunci: representasi, nilai, lirik lagu, Hermeneutika

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up