JudulPENERAPAN METODE OUTDOOR STUDY UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI SISWA DI KELAS V SDN 9 RATOLINDO KABUPATEN TIJO UNA-UNA. |
Nama: MUHAMMAD AL. GIFARIK |
Tahun: 2024 |
Abstrak ABSTRAK Muhammad Al, Gifarik, (2024). Judul “Penerapan Metode Outdoor Study Untuk Meningkatkan Kemampuan menulis Puisi Siswa Di Kelas V SDN 9 Ratolindo Kabupaten Tojo Una-Una”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni. Universitas Tadulako, Pembimbing Dr. Ida Nuraeni,S.Pd.,M.Pd Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan metode outdoor study untuk meningkatkan kemampuan menulis puisi siswa di kelas V SDN 9 Ratolindo Kabupaten Tojo una-una. Dalam penelitian ini digunakan metode penelitian tindakan kelas, yang meliputi tahap prasiklus, siklus I, dan siklus II. Setiap siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN 9 Ratolindo Kabupaten Tojo Una-Una. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik kualitatif dan kuantitatif. Penyajian data dilakukan dengan teknik informal. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penerapan metode outdoor study sangat efektif diterapkan dalam menulis puisi siswa di kelas V SDN 9 Ratolindo Kabupaten Tojo Una-Una. Hal ini dibuktikan dengah hasil nilai rata-rata 81,15 dan ketuntasan klasikal 96,15%. Kata kunci : penerapan, metode outdoor study, menulis puisi siswa. |