JudulANALISIS NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL DIKTA DAN HUKUM KARYA DHIA’AN FARAH |
Nama: AUDRY DWI SEPTIAN |
Tahun: 2023 |
Abstrak ABSTRAK Audry Dwi Septian, 2023. Analisis Nilai Pendidikan Karakter dalam Novel Dikta dan Hukum Karya Dhia’an Farah. Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing, Drs. Efendi, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam novel Dikta dan Hukum karya Dhia’an Farah. Pendidikan karakter dalam penelitian ini dapat mengajarkan bagaimana seseorang harus menanamkan sikap atau karakter baik sejak dini agar terbentuk manusia berkarakter baik agar dapat membedakan mana yang baik dan mana yang buruk sehingga terbentuk perbedaan antara individu dan individu lain. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan fokus penelitian nilai pendidikan karakter dalam novel Dikta dan Hukum karya Dhia’an Farah. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik simak. Teknik simak (dalam hal ini teknik baca) adalah teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan membaca sumber data berupa novel secara berulang untuk menemukan data-data nilai-nilai pendidikan di dalam novel Dikta & Hukum karya Dhia’an Farah. Sumber data yang menjadi bahan kajian pada penelitian ini adalah novel Dikta dan Hukum Karya Dhia’an Farah. Sedangkan yang menjadi data dalam penelitian ini yakni teks-teks dalam novel yang mengandung unsur nilai pendidikan karakter. Adapun instrumen penelitian ini adalah seperti alat tulis pulpen, buku, laptop dan sumber data berupa novel Dikta dan Hukum Karya Dhia’an Farah serta peneliti sendiri. Peneliti menemukan adanya nilai-nilai pendidikan karakter, yaitu (1) nilai religius, (2) nilai kerja keras, (3) nilai jujur, (4) nilai penduli sosial, (5) nilai bersahabat/komunikatif yang terkandung dalam novel Dikta dan Hukum karya Dhia’an Farah. Kata kunci: nilai pendidikan karakter,novel Dikta dan Hukum karya Dhia’a farah |