Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGULANGAN VERBA BERPREFIKS BAHASA BUGIS DIALEK WAJO
Nama: WILDAYANTI
Tahun: 2020
Abstrak
ABSTRAK Wildayanti,2020. Pengulangan verba berprefiks bahasa Bugis dialek Wajo, Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia, jurusan Bahasa Dan Seni , Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Dr.Moh. Tahir.,M.Hum. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimanakah bentuk,fungsi dan makna pengulangan verba berprefiks bahasa bugis dialek Wajo. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan bentuk,fungsi dan makna pengulangan verba berprefiks. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dalam proses mendapatkan data dan sumber datanya adalah bahasa bugis dialek Wajo. Di dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode simak dan metode cakap dalam pengumpulan data disertai teknik lanjutannya. Selanjutnya di analisis menggunakan metode padan dan metode distribusional. Metode yang digunakan dalam penyajian hasil analisis data adalah metode formal dan metode informal. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis dapat di peroleh gambaran mengenai bentuk reduplikasi verba berprefiks bahasa bugis dialek Wajo yaitu : (1) pengulangan verba sebagian, (2) pengulangan verba yang berkombinasi dengan proses pembentukan afiks pada bidang prefiks. Fungsi pengulangan verba dalam bahasa bugis dialek Wajo yaitu sebagai berikut (1) fungsi derivasional (2) fungsi infleksional. Makna pengulangan verba berprefiks dalam bahasa bugis dialek Wajo adalah (1) menyatakan makna perbuatan yang dilakukan dengan santai atau dengan tidak serius, (2) menyatakan makna melakukan pekerjaan dengan serius atau santai, (3) menyatakan makna selalu, (4) menyatakan makna saling, (5) menyatakan makna sembarang, (6) menyatakan makna membuat jadi. Kata Kunci : Pengulangan verba berprefiks,Bentuk pengulangan verba, Fungsi dan makna pengulangan verba berprefiks.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up