JudulANALISIS UNSUR INTRINSIK DAN NILAI MORAL DALAM FILM NARUTO THE MOVIE THE LAST KARYA MASASHI KISHIMOTO |
Nama: ANNISA |
Tahun: 2021 |
Abstrak ABSTRAK Annisa, 2021. Analisis Unsur Intrinsik dan Nilai Moral dalam Film Naruto The Movie The Last karya Masashi Kishimoto. Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Drs. Pratama Bayu Santosa, M.Si. Permasalahan dalam penelitian ini yaitu (1) bagaimanakah unsur intrinsik dalam film Naruto the movie the last karya Masashi Kishimoto, (2) bagaimanakah nilai moral dalam film Naruto the movie the last karya Masashi Kishimoto. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan unsur intrinsik dalam film Naruto the movie the last karya Masashi Kishimoto, (2) mendeskripsikan nilai moral dalam film Naruto the movie the last karya Masashi Kishimoto. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan pelaku yang dapat diamati. Objek yang menjadi sarana penelitian adalah film yang berjudul Naruto the movie the last karya Masashi Kishimoto, durasi 112 menit. Sumber data yang digunakan yaitu yang berwujud kalimat, percakapan dan ungkapan yang memuat unsur intrinsik dan aspek-aspek nilai moral. Dalam pengumpulan data peneliti menggunakan metode simak dan catat. Analisis data menggunakan model analisis interaktif meliputi beberapa tahapan yaitu: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini mengungkapkan unsur intrinsik dalam film Naruto the movie the last terdiri dari tema, alur atau plot, tokoh dan penokohan, latar/setting dan amanat. Nilai Moral terdiri dari dua nilai yaitu (1) nilai moral manusia dengan dirinya sendiri, (2) Nilai Moral antara manusia dengan manusia lain. Kata kunci : Unsur Intrinsik, Nilai Moral, Naruto the movie the last |