JudulSARKASME PADA BERITA KRIMINAL SURAT KABAR RADAR SULTENG (KAJIAN WACANA KRITIS) |
Nama: ANJELINA AYU PRATIWI H. TAHIR |
Tahun: 2021 |
Abstrak ABSTRAK ANJELINA AYU PRATIWI H. TAHIR. NIM. A11117044. Sarkasme pada Berita Kriminal Surat Kabar Radar Sulteng (Kajian Wacana Kritis). Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Dr. H. Gazali, M.Pd. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana bentuk sarkasme pada berita kriminal surat kabar Radar Sulteng dan bagaimana konotasi kolektif bentuk sarkasme yang disampaikan pada berita kriminal surat kabar Radar Sulteng dengan menggunakan kajian analisis wacana kritis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan bentuk sarkasme pada berita kriminal surat kabar Radar Sulteng serta konotasi kolektif bentuk sarkasme yang disampaikan pada berita kriminal surat kabar Radar Sulteng. Kajian teori yang digunakan dalam penelitian ini yakni analisis wacana kritis yang didasarkan pada teori gaya bahasa sarkasme dan makna konotatif dengan memandang bahasa dan konotasinya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis metode deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah berita kriminal dalam surat kabar Radar Sulteng. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teknik pengumpulan data yaitu teknik baca dan teknik catat. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data sebagai berikut (1) pengumpulan data (2) reduksi data (3) penyajian data (4) penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian ini memperoleh tiga bentuk sarkasme diantaranya (1) sarkasme sifat, (2) sarkasme tindakan, (3) sarkasme sebutan, dan empat konotasi kolektif diantaranya (1) konotasi tidak pantas, (2) konotasi tidak enak, (3) konotasi kasar, dan (4) konotasi keras. Kata kunci: Bentuk Sarkasme, Konotasi Kolektif, Wacana Kritis, dan Berita Kriminal. |