Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKemampuan Siswa Kelas VII MTSN 4 Kota Palu Menentukan Unsur Cerita Fabel
Nama: MIRNA
Tahun: 2019
Abstrak
MIRNA, 2019. Kemampuan siswa kelas VII MTSN 4 Kota Palu Menentukan Unsur Cerita Fabel. 2019, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako. Pembimbing Syamsuddin Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa kelas VII MTSN 4 Kota Palu menentukan unsur cerita fabel. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode deskripsi. Sampel dalam penelitian ini adalah penskoran data nilai, perhitungan nilai ketuntasan individu dan ketuntasan klasikal. Kemampuan siswa kelas VII MTSN 4 Kota Palu dalam menentukan unsur-unsur ceri fabel, mendapat nilai rata-rata secara keseluruhan untuk semua aspek penilaian yakni sebesar 76. Hasil pencapaian tersebut menunjukkan bahwa kemampuan siswa kelas VII MTSN 4 Kota Palu dalam menentukan unsur cerita fabel termaksud baik, namun bila dari aspek ketuntasan belajar klasikal, akan dapat disimpulkan bahwa ketuntasan belajar klasiskal sebesar 70% karena terdapat 6 orang siswa yang memiliki nilai kurang dari standar ketuntasan minimal (KKM) 75. Kata Kunci : Kemampuan, fabel, Unsur Cerita Fabel

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up