Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMinat Membaca Siswa Kelas VIII C SMP Katolik Santo Paulus Palu
Nama: Kristina Nora
Tahun: 2019
Abstrak
Penelitian ini membahas mengenai Minat Membaca Siswa kelas VIII C SMP Katolik Santo Paulus Palu. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu; bagaimanakah minat membaca siswa kelas VIII C SMP Katolik Santo Paulus dan faktor apa saja yang mempengaruhi minat membaca siswa kelas VIII C SMP Katolik Santo Paulus. Tujuan penelitian ini yaitu; mendeskripsikan minat membaca siswa kelas VIII C SMP Katolik Santo Paulus dan mendeskripsikan faktor yang mempengaruhi minat membaca siswa kelas VIII C SMP Katolik Santo Paulus. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Besar sampel pada penelitian ini adalah 16 siswa dengan menggunakan purposive sampeling. Teknik pengumpulan data yang yang digunakan meliputi: observasi, wawancara, angket, dokumentasi. Di analisis secara kualitatif melalui reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Kondisi minat baca siswa kelas VIII C SMP Katolik Santo Paulus Palu dapat di lihat dari presentase minat membaca siswa. Data hasil menunjukkan bahwa siswa yang menyempatkan waktu liburan dengan (kadang-kadang) membaca 68,75%, siswa yang mengisi waktu luang dengan (kadang-kadang) membaca 62,5%, siswa yang dalam sehari membaca minimal satu buku (kadang-kadang) 81,25 %. Berdasarkan pembahasan di atas maka dapat di ambil kesimpulan minat membaca siswa kelas VIII C SMP Katolik Santo Paulus Palu tergolong rendah dan perlu di tingkatkan lagi. Hal ini juga sebaiknya diperkuat dengan peran orang tua, guru untuk meningkatkan minat baca siswa baik di rumah maupun di sekolah.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up